Jadwal Piala Super Italia: Inter Milan Vs Juventus
Berita Sport - Jakarta, Laga Super Italia nanti malam akan mempertemukan Inter Milan dengan Juventus. Berikut ini jadwal Piala Super Italia.
Piala Super Italia 2021 akan digelar di San Siro, Rabu (12/1/2022) malam waktu setempat atau Kamis (13/1/2022) dini hari WIB. Duel ini akan mempertemukan Inter Milan sang peraih scudetto musim lalu dengan Juventus juara Coppa Italia.
Ini akan jadi Derby d'italia kedua di Piala Super Italia. Yang pertama terjadi pada 2005 dan dimenangi Inter dengan skor 1-0 lewat perpanjangan waktu.
Untuk pertemuan kali ini, Inter Milan digadang-gadang sebagai favorit. Bagaimana tidak, Nerrazzurri saat ini tengah memimpin klasemen Liga Italia.
Inter mengumpulkan 49 poin dari 20 pertandingan dan baru satu kali kalah. Lautaro Martinez dkk juga merupakan tim paling produktif di Serie A musim ini dengan 51 gol.
Sementara itu, Juventus cukup terseok-seok di Liga Italia. Bianconeri yang sedang berusaha masuk ke empat besar itu kini menempati peringkat kelima klasemen Liga Italia dengan 38 poin dari 21 pertandingan.
Juventus juga tidak datang dengan kekuatan penuh. Selain Federico Chissa yang cedera lutut parah, Juventus juga kehilangan sejumlah pilar di lini belakang seperti Matthijs de Ligt dan Wojciech Szczesny.
Jadwal Piala Super Italia
Inter Milan Vs Juventus
San Siro, Kamis (13/1/2022)
Kick Off 03.00 WIB
Tidak ada komentar